Minggu, 14 Februari 2010

Bocoran Windows 8 Sangat Mengejutkan


Windows 8 yang merupakan versi terbaru dari sistem operasi Microsoft akan berbeda dari platform yang selama ini muncul di catatan posting blog Microsoft.

Di situs MSDN berjudul ‘Apa Yang Terjadi di Windows Berikutnya?’, menyediakan sedikit petunjuk terbatas tentang apa yang akan muncul di Windows berikutnya. Sistem operasi itu juga yang digaungkan sebagai Windows.next.

“Hal minimum yang bisa diambil oleh pengguna dari versi berikutnya adalah sangat berbeda daripada yang biasa diharapkan dari Windows. Saya sangat terkejut dengan proses yang dikerjakan oleh Presiden Microsoft Windows Steven Sinofsky yang telah mendengar kebutuhan konsumen dan membentuk tim untuk membuat keinginan tersebut terpenuhi,” ujar salah seorang tim Windows seperti dikutip dari CNET.

Seorang eksekutif Microsoft di pertemuan Microsoft Global High-Tech 2010 di Santa Clara, California Drew Guide mengatakan tidak mengetahui dengan posting blog tersebut. “Saya tidak tahu detil blog tersebut, tetapi saya yakin bahwa inovasi akan terus dilakukan oleh Windows.”[ito]



inilah.com
READ MORE - Bocoran Windows 8 Sangat Mengejutkan

LG Watch Phone GD910 Seperti James Bond
















Sama seperti perangkat James Bond, LG Watch Phone GD910 menawarkan gaya menarik dan futuristik. Handset yang dirilis Agustus 2009 itu digembar-gemborkan sebagai pendekatan baru yang inovatif di teknologi telepon selular.

Sama seperti jam tangan kebanyakan, perangkat ini memiliki ukuran yang kompak 49 mm x 39 mm dan tebal hanya 13 mm. Dengan mempertimbangkan handset itu juga sebagai jam, maka beratnya yang hanya 84 gram sangat mengesankan.

Jam itu memiliki layar sentuh TFT kapasitif 1,43 inci yang mampu menampilkan warna-warni luar biasa karena kemampuannya menampilkan 256.000 warna. Sementara sarana navigasi fitur yang menggunakan antarmuka Flash, selain responsif juga user-friendly.

Telepon arloji ini dilengkapi dengan ringtone dan getar, serta kemampuan untuk men-download nada dering polifonik dan MP3, untuk personalisasi telepon.

Selain itu, speakerphone juga disertakan dalam paket. Telepon ini juga dilengkapi dengan kemampuan text to speech serta fitur pengenalan suara yang mengesankan.

Telepon itu hadir dengan kamera VGA yang menyediakan sarana efektif untuk mengambil foto sederhana. Ponsel ini juga menawarkan kemampuan panggilan video.

LG Watch Phone GD910 juga menyediakan kirim pesan standar SMS dan MMS serta sebuah browser untuk browsing web secara efektif.

Ponsel arloji ini juga menyediakan jajaran pilihan konektivitas yang mencakup GPRS, EDGE, HSDPA dan bluetooth.

Internet dapat diakses perangkat ini secara mengesankan dengan kecepatan 7,2 Mbps. Sementara sambungan Bluetooth juga menyediakan kemampuan untuk memanfaatkan headset bluetooth termasuk melakukan dan menerima panggilan telepon.

Telepon itu bersertifikat IPX4 yang berarti tahan semburan air jetpump. Sebagai tambahan, pemutar MP3 yang disediakan bisa memainkan semua jenis file audio utama dengan mudah.

Sebuah organizer juga disertakan yang menyediakan sarana untuk memasukkan informasi penting dan janji. Berbagai game juga disertakan dalam ponsel, untuk menyediakan pilihan hiburan tambahan.[ito]



inilah.com
READ MORE - LG Watch Phone GD910 Seperti James Bond

Microsoft Sangkal Windows 7 Rusak Baterai


Meskipun beberapa pengguna telah mengeluh adanya masalah baterai berkaitan dengan Windows 7, Microsoft mengatakan bahwa tes menunjukkan tidak ada yang salah.

Pembuat perangkat lunak itu pada awalnya berpikir bahwa mungkin ada masalah firmware di beberapa model PC yang menyebabkan pesan kesalahan muncul.

Namun, sekarang Microsoft mengatakan bahwa mereka percaya bahwa sistem operasi tersebut berfungsi dengan benar.

Dalam sebuah posting blog pada hari Senin (9/2), Presiden divisi Windows Steven Sinofsky mengatakan bahwa perusahaan itu menindaklanjuti penelitian yang mendapati bahwa pengguna yang melihat pemberitahuan baterai harus diganti, karena memang baterai tidak berperforma sampai batas yang ditetapkan.

"Windows 7 benar, peringatan itu memang baterai sebenarnya rusak dan Windows 7 tidak menyebabkan munculnya laporan status baterai atau apapun yang menyebabkan baterai mencapai keadaan itu," kata Sinofsky.

"Dalam setiap kasus kami telah mampu mengidentifikasi baterai yang dilaporkan sebenarnya memerlukan penggantian yang memang disarankan."

Dia memberikan catatan pesan kesalahan itu hal baru di Windows 7, sehingga orang yang tidak prnah melihat pesan peringatan itu sebelumnya.

Perusahaan itu dan pembuat PC telah menerima total 20 pertanyaan yang berkaitan dengan pesan kesalahan itu.

Walaupun sudah ada pengaduan di Microsoft TechNet dan forum lain, Sinofsky mengatakan tidak ada kasus yang ditindaklanjuti dan menyatakan sistem sudah dengan benar mengidentifikasi baterai yang kinerjanya buruk.

Sinofsky mengatakan hanya persentase kecil yang menghasilkan pesan kesalahan itu, karena sebagian besar sistem baru dengan baterai baru juga sedang menjalankan Windows 7.

"Hanya sangat kecil yang mendapat pemberitahuan 'Pertimbangkan untuk mengganti baterai Anda'. Dan seperti yang diperkirakan peringatan itu muncul pada sistem lebih tua 1,5 tahun," katanya.[ito]


inilah.com

READ MORE - Microsoft Sangkal Windows 7 Rusak Baterai

Sabtu, 02 Mei 2009

Ratusan Orang Antre HP 'Facebook' Nexian


Ponsel Rp 400 ribu bisa mengakses facebook.

Sekitar 1000 orang mengantre di lobby Plaza Ex Jakarta, untuk mendapatkan tiga buah ponsel program bundling dual on GSM XL dan Nexian. Antrean tersebut sudah terjadi sejak Jum'at 1 Mei 2009 siang tadi.

Nexian dan XL hari ini memang meluncurkan 3 buah ponsel bundling dengan berfitur dual on GSM. Ketiga tipe tersebut adalah NX-G700, NX-G800, NX-G900, yang masing-masing harganya, Rp 399 ribu, 699 ribu, dan 999 ribu.

Menurut Martono Jaya Kusuma, Presiden Direktur Metrotech (perusahaan distributor Nexian), hingga pukul 17.00 wib, telah terjual lebih dari 800 unit ponsel bundling tersebut. kepada sejumlah wartawan usai konferensi pers peluncuran program bundling ponsel dual on GSM XL-Nexian di HardRock, Plaza Ex.

"Hari ini kami menargetkan sampai 2000 unit hingga jam 12 malam nanti," ujar Martono optimis. "Hingga akhir tahun, kami maunya, penjualan lebih baik daripada BlackBerry."

Optimisme Martono itu dilatarbelakangi adanya fitur Facebook di ponsel bundling barunya ini. Selain itu, harga ponsel Nexian jauh lebih terjangkau dibandingkan BlackBerry.

"Meskipun fitur kami tidak selengkap mereka, tetapi kami yakin segmen pengguna Facebook sudah sangat luas," katanya. Dengan bandrol harga yang lebih murah, Nexian menargetkan pasar yang lebih luas dibanding pengguna BlackBerry, yakni 400 ribu unit penjualan, hingga akhir Juni.

Selain itu, Martono memaparkan, tahun lalu Nexian sukses menjual sekitar 2 juta unit ponselnya di Indonesia. Di tahun 2009, secara keseluruhan, termasuk jajaran ponsel bundling bersama XL, Nexian optimis bisa mencatat penjualan hingga 3 juta unit.

Untuk strategi pemasarannya, Martono mengaku Nexian akan tetap fokus pada pengembangan program bundling. "Sekarang ini kami juga tengah mengadakan penjajakan kerja sama dengan operator lain untuk program ponsel bundling."

Untuk program bundling di masa depan, rencananya Nexian tidak akan hanya menyediakan nomor dan handset saja, melainkan juga akan mengembangkan konten di dalam handset. Di samping itu, Nexian juga berencana untuk melakukan roadshow ke komunitas-komunitas dan marketing online via Facebook.



• VIVAnews
READ MORE - Ratusan Orang Antre HP 'Facebook' Nexian

Bahan Natural Penjaga Keindahan Kulit

Coba mengeksplorasi bahan alami yang manfaatnya tak kalah menakjubkan untuk kulit.

Bahan-bahan alami sudah kita ketahui manfaatnya untuk kesehatan dan kecantikan kulit.

Buah-buahan seperti stroberi, jeruk atau teh hijau yang kaya vitamin dan antioksidan banyak menjadi andalan untuk produk perawatan kulit atau kosmetik.

Padahal masih banyak bahan natural lainnya yang manfaatnya tak kalah menakjubkan untuk menjaga kecantikan kulit Anda. Ingin tahu bahan apa saja yang bisa membuat kulit lebih lembut dan indah?

Minyak argan
Minyak ini diambil dari buah yang tumbuh di dataran Maroko. Minyak ini reputasi kini menyaingi minyak zaitun yang telah berabad-abad menjadi andalan dalam kecantikan kulit. Bahkan minyak argan mendapat julukan ‘emas cair’.

Kandungan vitamin E yang sangat tinggi menjadikan minyak Argan baik untuk melindungi kulit dan mencegah penuaan dini. Jika rajin melakukan perawatan dengan minyak argan, kulit akan terjaga kelembabannya, halus, bebas keriput dini, dan juga tak mudah iritasi.

Jamur maitake
Kulit Anda termasuk jenis sensitif? Kulit sensitif biasanya sangat mudah memerah jika terkena sinar matahari terlalu lama atau menggunakan pakaian yang bahannya kurang nyaman. Pemilik kulit sensitif ini biasanya kesulitan mencari produk perawatan karena tidak semua produk atau bahannya cocok.

Jika masalah kulit sensitif memusingkan Anda, coba lakukan perawatan dengan jamur maitake. Kandungan nutrisi pada jamur ini bisa membantu Anda mencegah kulit iritasi dan bercak merah.

Teh putih
Teh hijau sudah banyak kita ketahui manfaatnya untuk kesehatan dan kecantikan. Tapi teh putih sepertinya belum banyak dieksplorasi untuk produk perawatan kecantikan. Padahal, manfaat dauh teh putih tak kalah dengan teh hijau.

Pada teh putih, daun yang diambil hanyalah pucuknya saja yang benar-benar masih muda. Kandungan polifenol yang tinggi dalam daun itu bisa mencegah kerusakan sel kulit akibat paparan radiasi matahari dan juga polusi di udara.

Rhodiola
Rhodiola, dikenal juga sebagai akar emas (golden root) merupakan tumbuhan yang menyebar di pegunungan Himalaya. Bahan alami dalam akar emas ini juga sangat cocok untuk problem kulit sensitif.

Tapi untuk kulit kering pun bahan ini sangat bagus karena membantu meningkatkan produksi minyak alami kulit untuk menjaga kelembabannya.

Kulit anggur
Saat makan anggur, jangan buang kulitnya. Dalam kulit anggur tersebut terdapat zat resveratrol, yaitu polifenol yang mengandung antioksidan dan antiradang. Penelitian yang dilakukan para ahli menunjukkan, resveratrol juga memiliki kemampuan melindungi kulit dari sengatan sinat ultraviolet (UV).



• VIVAnews
READ MORE - Bahan Natural Penjaga Keindahan Kulit

 

Copyright © 2009 by Artikel IT,Gosip,Film&Humor..:)